Tugas Transaksi Forward Jual


Contoh Soal 1

Pada tanggal 1 November 2018, Fuji AD Co Ltd, Tokyo ingin menutup kontrak forward atas L/C impor sebesar USD 100.000 yang akan jatuh tempo 1 Desember 2018.
Fuji AD akan menyerahkan JPY kepada bank dan bank akan menyerahkan USD kepada perusahaan.
Kurs Spot USD/JPY: 112,60/80
USD Interest: 2%
JPY Interest: 1%
Pertanyaan: Berapa kurs forward yang akan diberikan oleh bank kepada importir jika bank memperhitungkan margin sebesar JPY 0,02 per USD sebagai keuntungan?

JAWABAN
Prosesnya adalah sebagai berikut:
  • Kontrak forward ditutup 1 November 2018 dengan valuta spot. Dengan demikian, periode kontrak 30 hari mulai 1 November – 1 Desember 2018.
  • Interest base currency (USD) lebih besar dari Interest Currency (JPY). Jadi, USD at Discount terhadap JPY, artinya untuk periode ke depan USD melemah terhadap JPY. Oleh karena itu, bank memperoleh diskon dari transaksi ini.
  • Karena importir akan membeli USD dari bank dan menjual JPY kepada bank, maka bank akan menjual USD eksportir, dengan kurs spot yang digunakan Kurs Spot Jual USD/JPY. Dari sisi bank transaksi ini Transaksi Forward Jual.


Proses Perhitungan sebagai berikut:

Cari ID: 1% - 2% = (-1%)
   
FD   =  (-0,094)

Forward Margin        = (-0,094)
Margin Bank              = 0,02 (+)
Discount Forward     = (-0,074)
Kurs Spot Jual            = 112,80 (+)
Kurs Forward Jual     = 112,726


Contoh Soal 2

Tanggal 01/12/18 bank akan menjual USD kepada importir Fuji AD Co Ltd, Tokyo sebesar $100.000 dengan kurs JPY 112.53 per USD. Jadi, importer akan menerima sebesar JPY 11.253.000, dalam akuntansi bank transaksi ini dibukukan, bank menjual $100.000 dengan kurs JPY 112.53 dan membayar kepada importir berupa diskon forward sebesar JPY 0.0738 per $1.

Rumus 2         FP = SR x (CI – BCI) x CP
                              (360 x 100) + (BCI x CP)

FP        = Forward Point (Forward Differential)
SP        = Spot Rate
CI         = Currency Interest Rate
BCI      = Base Currency Interest Rate
CP        = Contract Period/Tenor
360      = Jumlah hari dalam setahun
100     = Presentase
CI-BCI= ID (Interest Differential)



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tugas Penciptaan Kredit

Tugas Kelompok Proses Manajemen Risiko pada Pembiayaan Modal Kerja

Tugas Perhitungan PDN (Posisi Devisa Netto)